[PREVIEW] ZENBOOK FLIP UX360UAK " Ultrabook Terkini Dengan Intel Kaby Lake "

Awal tahun 2017 Asus Indonesia kembali memperbarui lini produknya dengan menghadirkan notebook ultra tipis atau Ultrabook Convertible Asus Zenbook Flip UX360UAK. Sesuai dengan namanya Zenbook Flip merupakan notebook yang bisa diputar layarnya hingga 360゜dengan desain yang diusung sangat sylish  dan premium, sekaligus diperkuat dengan prosesor Intel terkini Generasi-7 Kaby Lake. Notebook ultra tipis ini memiliki resolusi layar QHD+ 3200x1800 dan juga biar lebih terjangkau pengguna yang lebih luas Zenbook Flip UX360UAK ada yang versi core i5 Kaby Lake dengan resolusi layar Full HD ( 1920 x 1080 ).
“ ASUS ZenBook Flip UX360UAK merupakan bukti nyata bahwa ASUS sangat serius menggarap pasar ultrabook dan convertible di Indonesia ” sebut Juliana Cen, Country Product Group Leader ASUS Indonesia. “ Setiap ada inovasi terbaru yang dihasilkan oleh perusahaan pengembang teknologi komputasi kelas dunia, ASUS segera menghadirkannya pada pengguna ” sebutnya.
ZENBOOK FLIP UX360UAK " Ultrabook Terkini Dengan Intel Kaby Lake "

PREVIEW

ASUS ZenBook Flip UX360UAK dari sisi desain yang sangat ringan dan elegan, memiliki ketebalan 1,39 cm dan bobot 1,3 kg sangat cocok bagi traveler dan pebisnis yang butuh akan kemudahan saat dibawa mobile. Form factor yang convertible semakin lengkap dengan adanya chasis unibody yang terlihat elegan dengan permukaan solid alumunium ditambah lid yang memiliki pola khas concentric circle ala Zenbook.
ZENBOOK FLIP UX360UAK " Ultrabook Terkini Dengan Intel Kaby Lake "
Pada sisi layar dengan banyak macamnya resolusi QHD+ dan FHD memberi kemudahan untuk menentukan pilihan yang sesuai dengan pengguna. Pada panel layar memiliki teknologi IPS ( In-Plane Switch ) yang menghasilkan warna labih baik dan sudut pandang yang lebar tanpa mengurangi gradasi warna. Pada resolusi QHD+ mampu menyuguhkan densitas pixel yang sangat tinggi sampai 279ppi, 40% lebih padat dibandingkan notebook layar 13,3" yang ada dipasaran. Buat presentasi, nonton film resolusi tinggi, view foto, presentasi dengan resolusi tinggi lebih terlihat dengan jelas karena sudah didukung pula fitur brightness hingga 350cd/m2. Teknologi splendid, Tru2Life dengan color Gamut yang luas hingga 72% NTSC semakin memperkaya warna layar yang ditampilkan.
ZENBOOK FLIP UX360UAK " Ultrabook Terkini Dengan Intel Kaby Lake "
Pada sisi perfomance didukung dengan prosesor intel generasi -7 Kaby Lake core i5 dan core i7 semakin lebih efisien pada daya dan perfomance semakin baik, karena itu kemampuan daya tahan baterainya hingga 12 jam. RAM 8GB / 16 GB LPDDR3 bekerja selaras dengan perfomance dari prosesor kaby lake, untuk urusan kerja banyak layar / multitasking tidak akan masalah. Adanya storage SSD SATA3 M.2 sebesar 512GB semakin memperlengkap perfomance notebook yang tidak tertandingi, dengan adanya SSD kecepatan storage 10x lebih cepat dibandingkan dengan storage HDD biasa.
Pada sisi navigasi touchpad yang intuitif nan akurat pada ASUS ZenBook Flip UX360UAK karena menggunakan type glass coated dengan ukuran yang sangat lega. Selain itu touchpadnya juga  mendukung adanya fitur smart gesture yang memanfaatkan gesture multi sentuh untuk mengeluarkan perintah, tidak ketinggalan pada touchpad juga ditanam fitur fingerprint dan palm rejection yang berfungsi mengenali dan menolak perintah akibat adanya penekanan telapak tangan dan pengaruhnya semakin mempermudah pengguna bekerja atau mengoperasikan notebook dengan lancar tanpa ada gangguan masalah mouse gerak sendiri saat mengetik.
ZENBOOK FLIP UX360UAK " Ultrabook Terkini Dengan Intel Kaby Lake "
Demi menunjang produktivitas bekerja, keyboard pada Zenbook Flip UX360UAK memiliki fitur backlight. Fitur ini sangat bermanfaat bagi pengguna yang kerap bekerja hingga malam hari atau saat lampu ruangan sudah dimatikan. Terakhir, untuk menyempurnakan fungsi multimedia ASUS ZenBook Flip UX360UAK memiliki sepasang built-in stereo 1,6W speaker dan digital array microphone. Speaker luar biasa yang dibuat sangat tipis hasil kerjasama dengan Harman/Kardon tersebut sudah mendapat sertifikasi ASUS SonicMaster Technology untuk menghasilkan pengalaman audio terbaik.

SPESIFIKASI


Main Spec.
ZenBook Flip UX360UAK / ZenBook Flip UX360UA
CPU
Intel® Core™ i7-7500U Processor,4M Cache, up to 3.50 GHz (UX360UAK)
Intel® Core™ i5-7200U Processor,3M Cache, up to 3.10 GHz (UX360UAK)
Intel® Core™ i7-6500U Processor, 4M Cache, up to 3.10 GHz (UX360UA)
Intel® Core™ i5-6200U Processor, 3M Cache, up to 2.80 GHz (UX360UA)
Intel® Core™ m3-6Y30 Processor, 4M Cache, up to 2.2 GHz (UX360CA)
Operating System
Windows 10
Memory
8GB/16GB DDR3L SDRAM
Storage
512GB SATA3 M.2 SSD
Display
13.3" 16:9 LED backlit QHD+ (3200x1800) Glare Touchscreen with 72% NTSC
13.3" 16:9 LED backlit FHD (1920x1080) Glare Touchscreen with 72% NTSC
Graphics
Intel® HD Graphics
Input/Output
1x Microphone-in/Headphone-out jack, 2x USB 3.0 ports, 1x USB-C Gen 1 (up to 5 Gbps), 1x HDMI, 1x SD card reader, Volume up/down
Camera
HD Web Camera
Connectivity
Integrated 802.11a/b/g/n/ac (WIDI Support), Bluetooth V4.1
Audio
Built-in Stereo 1.6 W Speakers And Digital Array Microphone
ASUS SonicMaster Technology with Harman/Kardon
Battery
3 Cells 57 Whrs Polymer Battery
Dimension
32,3 x  x 22,0 x 1,39 cm
Weight
1,3Kg with Battery
Colors
Grey, Rose Gold, Black (UX360UAK)
Grey, Rose Gold (UX360UA)
Grey, Icicle Gold (UX360CA)
Price
Rp18.799.000 / Rp16.299.000 (UX360UAK)
Rp17.799.000 / Rp15.799.000 (UX360UA)
Rp14.299.000 (UX360CA)
Warranty
2 tahun garansi global

source :
Press Release Asus
Asus.com/ID

You might also like

0 Comments

Jangan Nyepam Yah..:)