ASUS X550ZE Notebook AMD 12 Core

Notebook Asus Brand No.1 di Indonesia
Asus Indonesia sebagai produsen notebook dengan Brand No.1 di Indonesia kembali mengeluarkan produk unggulan notebook dengan 12 Compute Cores pertama di Indonesia yang memiliki harga terjangkau. Teknologi dari AMD 12 compute cores tertanam di notebook Asus X550ZE yang terdiri dari CPU Prosesor AMD FX-7600P APU Clock 2,7 GHz yang memiliki 4 Core dikombinasi dengan GPU AMD Radeon® R7 M270 DX yang memiliki 8 core. Kombinasi 2 teknologi AMD pada CPU dan GPU merupakan angin segar bagi pengguna notebok yang membutuhkan kecepatan dalam menyelesaikan pekerjaan beratnya. Dibawah ini ada teaser video notebook Asus X series, selamat menikmati :


Spesifikasi Asus X550ZE :
Prosesor              : AMD® APU FX-7600P Processor Clock 2,7 GHz ~ Turbo Boost 3,6 GHz
Sistem Operasi    : DOS
Chipset                : AMD A76M FCH
Memori               : DDR3L 1600 MHz 4 GB, up to 16 GB, (2 x 8 GB)
Display                : 15.6" 16:9 HD Resolusi 1366x768
Grafis                  : AMD Radeon® R7 M270DX dengan 2GB DDR3 VRAM
Storage                : HDD 5400/7200Rpm 1 TB
Drive Optik         : Super-Multi DVD
Card Reader        : 2-in-1 card reader ( SD/ SDHC/ MMC)
Kamera                : VGA Web Camera
Networking         : WiFi 802.11 b/g/n
                               Built-in Bluetooth™ V4.0 (Optional)
                               10/100/1000/Gigabit Base-T
Interface              :  1 x COMBO audio jack
                               1 x VGA port/Mini D-sub 15-pin
                               2 x USB 3.0 port
                               1 x RJ45 Jack for LAN
                               1 x HDMI port
Audio                  : SonicMaster, Built-in Speakers dan Microphone                            
Baterai                 : 4 Cells 44 Whrs
Adaptor Daya      : Output : 19 V DC, 4.74 A, 90 W
                               Input : 100 -240 V AC, 50/60 Hz universal
Dimensi               : 38.0 x 25.1 x 2.51 cm (WxDxH)
Berat                    : 2.26 kg (dengan baterai 4 cell)
Jaminan               : 2 tahun garansi hardware global.


DESAIN


Notebook Asus X550ZE layar lega


Notebook Asus X550ZE dilihat dari luar berbeda dengan notebook lainnya, karena memiliki layar yang besar dengan ukuran 15,6". Pada sisi luar layar kelihatan sekali ciri khas notebook asus ada lingkaran consentris ditengah-tengah tulisan asus yang kelihatan elegan.
Notebook ini tidak hanya besar dilayarnya, tetapi keyboardnya juga lengkap ada numerical yang kelompoknya terpisah di sebelah kanan. Mimiliki permukaan keyboard tunggal dan ciri khasnya notebook asus dengan keyboard chiclet yang ergonomis tersusun dengan sempurna mampu memberikan akurasi penekanan tombol yang tinggi.
Area mouse padnya sangat luas dan halus karena warna area mouse pad dan warna disekitarnya hampir sama, cuma dibedakan garis tegas area mouse pad saja. Diluar area mouse pad memiliki permukaan bertekstur kecil yang halus sehingga telapak tangan terasa nyaman dan tidak licin.
Disamping kiri laptop dipenuhi dengan 2 x port USB3.0, 1 port HDMI, 1 port LAN, 1 port Audio Combo, 1 port VGA, kengsington lock dan kisi-kisi pendingin fan prosesor. Disamping kanan cuma ada Drive Optic DVD, port Charge Adapter dan terakhir pada sisi depan hanya ada slot card reader dan speaker. Pada sisi depan sebelah kiri terdapat 6 led indikator yang menunjukan aktifitas indikator power, baterai, harddisk, nirkabel, numeric aktif dan caps lock aktif.

Notebook Asus X550ZE ada keyboard numeric

FITUR

USB 3.0
support USB 3.0
2 Port USB 3.0 semakin memperlengkap Asus X550ZE, karena kebutuhan akan port USB sebagai media transfer dengan kecepatan tinggi sangat diperlukan karena sekarang gambar, video dan installer game dengan kualitas yang tinggi memiliki ukuran size yang besar sehingga saat transfer data tidak ada lagi ceritanya menunggu lama. Perlu diketahui kecepatan USB 3.0 secara teori mampu memberi kecepatan 4,8 Gbps lebih cepat 10x dibanding USB 2.0


Instant On
instant on 2 detik
Salah satu fitur yang bisa langsung menyalakan notebook asus dari kondisi sleep / siaga dalam waktu 2 detik. Nyala dalam waktu 2 detik, semuanya karena Teknologi Asus Hybrid Engine II yang membuat kinerjanya notebook seperti smartphone, meskipun dengan waktu yang lama pada kondisi sleep / siaga. Dengan teknologi ini pengguna notebook juga tidak usah takut kehilangan data semisal notebook kondisi sleep / siaga selama 2 minggu karena otomatis data akan dibackup saat baterai tinggal 5% dan data pengguna siap dipanggil kembali dengan cepat.


Splendid
layar memiliki teknologi splendid
Teknologi Asus splendid dikombinasi dengan teknologi panel dan aplikasi yang canggih mampu memberi fitur pengaturan display yang sangat mudah, dengan begitu pengguna notebook bisa cepat mendapatkan tampilan warna yang memukau, tampak hidup dan lebih akurat. Teknologi splendid pada notebook asus memiliki 4 mode yaitu Mode normal, Mode theater, Mode vivid, dan Mode Manual.


Smart Gesture
smart gesture
Teknologi smart gesture memberi kemudahan dan kenyamanan untuk interaksi dengan notebook yang cukup dengan menggunakan jari. Perintah dengan jari ini bisa dilakukan tanpa menggunakan mouse seperti zoom in, zoom out, scroll, dan pindah aplikasi ( seperti touch screen smartphone ).



Audio SonicMaster
audio sonic master
Dukungan teknologi audio sonicmaster mampu memberikan suara yang lebih jernih dan bass yang dalam. Audionya semakin lengkap dengan software audio wizard yang memberikan 5 mode pilihan bisa disesuaikan kebutuhan pengguna notebook.


Ice Cool
teknologi ice cool
Teknologi ini mampu memberikan kenyaman bagi pengguna yang berlama-lama dengan notebooknya karena area palm rest terasa dingin. Desainer notebook asus berusaha mengatur penempatan perangkat sumber panas jauh dari sandaran 2 telapak tangan.


Ubiquity
ubiquity terkoneksi online dengan asus webstorage
Notebook Asus X550ZE terdapat fasilitas storage online gratis dari asus namanya Asus Webstorage. Dengan storage online ini yang bisa otomatis sinkronisasi dengan menggunakan internet memberi kemudahan bagi pengguna untuk akses data dimana saja ( asal ada internet ), misal : mau berbagi foto, berbagi video, berbagi data kerja dengan sahabat, keluarga dan teman kerja. Selain itu asus webstorage memberi manfaat sebagai backup data penting apabila ada masalah dengan media simpan pengguna notebook.


PERFOMANCE
Tidak terbayangkan kecepatan laptop dengan 12 Compute cores yang memiliki kecepatan CPU AMD FX-7600P dari 2,7 Ghz hingga 3,6 Ghz saat turbo boost aktif. Dukungan GPU AMD Radeon R7 terbaru yang memiliki kemampuan tinggi telah mendukung DirectX 12 dan Mantle Explicit Multiadapter ( APU-dGPU ) untuk menghasilkan Frame per Second game yang tinggi. Dengan perfomance yang tinggi pasti multitasking berat, jalankan aplikasi video editing, photo editing dan games berat bisa dilahap habis.
Selain didukung CPU & GPU yang terbaik notebook yang nyaman ini tidak lepas juga dengan dukungan layar HD yang besarnya 15,6 ", karena layar yang besar / luas sangat cocok dan nyaman buat aktivitas sehari-hari para desainer photo, editor video dan para gamer. Notebook asus ini semakin lengkap dengan adanya keyboard numerical yang mampu memberi kemudahan dan kecepatan bagi pekerjaan yang semuanya berhubungan dengan angka, salah satunya seperti pekerjaan accounting. Device yang tidak kalah penting dan sangat dibutuhkan, masih adanya drive optik super-multi DVD yang bisa digunakan untuk baca dan backup data pada DVD Disc, jadi ndak ndak perlu bawa kemana-mana DVDRW eksternal.

Notebook Asus X550ZE lengkap dengan DVDRW
Notebook Asus X550ZE perfomance mumpuni

KESIMPULAN
Notebook dengan perfomance tinggi adalah kebutuhan wajib yang harus dipenuhi untuk mengerjakan berbagai aktivitas yang berat dan komplek, semua aktivitas tersebut tidak akan pernah cepat selesai bila menggunakan notebook yang perfomancenya rendah. Notebook Asus X550ZE dengan harga Rp 7.449.000 memberi solusi buat pengguna yang bergelut dengan aplikasi Photo Editor, Video Editor, 3D designer, Gamer dan bisa juga bagian administrasi yang berhubungan dengan angka. Teknologi CPU dan GPU AMD termutakhir dari kasta tertinggi disematkan semua di Notebook Asus X550ZE yang mana merupakan notebook pertama di Indonesia dengan 12 Compute core. Semakin lengkap Notebook Asus X550ZE di cover dengan dukungan garansi 2 tahun Full Global Waranty yang mencakup biaya service dan penggantian spare part yang bermasalah. Garansi ini semakin memberi keyakinan dan ketenangan bagi pengguna notebook Asus X550ZE khususnya, karena lamanya garansi didukung juga banyaknya Lokasi Asus Service Center yang banyak ditemui disebagian besar kota di Indonesia.

source :
Asus Indonesia
AMD Indonesia

You might also like

14 comments

  1. asyik memang sudah mendukung win 10 mas. ini saya gunakan win 10 juga ok. walau lama downloadnya hehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya mas .....gratis pula upgradenya.
      Terima kasih telah berkunjung

      Delete
  2. Saya ngiler benar dengan laptop ini:)

    ReplyDelete
    Replies
    1. saya juga...12 compute core kayak gimana gitu |o|

      Delete
  3. Semoga harganya terjangkau ya gan...

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya gan...Harganya sih terjangaku di kelasnya. ^_^

      Delete
  4. Yang pake AMD A10 aja manteb kok, apalagi yang pake seri AMD FX.. Desain oke, gak terlalu tebel juga.. :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. Betul Mas Pandu....FX 7600P itu seperti BMW/Mercedez keluaran AMD
      Terim Kasih sudah mampir

      Delete
    2. tapi gini beratnya lumayan ya. saya suka sama teknologi ice coolnya jadikan laptop gak cepet panas. punya saya 5 jam lebih pemakaian masih ok/dingin

      Delete
    3. iya mas sandi berbanding lurus antara layar besar dengan berat, ice cool nyaman banget, keren lagi casingnya metal seperti Asus A46CM http://arifdotcom.blogspot.co.id/2014/04/asus-notebook-terbaik-dan-favoritku.html

      Delete
  5. keren nih laptop nya...
    kapan punya laptop kayak gini yah :-bd

    ReplyDelete
    Replies
    1. pingin mas febri...ayo ngeblog ikut writing kompetisi saiapa tahu beruntung dapat laptop ini

      Delete
  6. Trauma pake AMD pernah kebakar,
    alahasil Lembiru semua .
    sekarangberalih ke Intel

    ReplyDelete

Jangan Nyepam Yah..:)