Teaser Asus Zenfone 3

Setelah asus mengeluarkan teaser video Asus Zenfone 3 dengan tag Z3N beritanya terus bergulir tak terbendung dari banyak media online dalam dan luar negeri. Berita tersebut menjadi berita hangat bagi pemerhati gadget yang penasaran akan kelanjutan dari generasi penerus Asus Zenfone 2. Produk smartphone Asus yang selama ini terkenal dengan fitur melimpah, kamera mumpuni, desain elegan, perfomance bagus dan harga bersaing menjadi senjata utama bagi Asus untuk memberikan produk smartphone yang bisa diterima masyarakat pemerhati gadget. Penulis yang juga ikut penasaran dengan penampakan Z3N akan memberikan sedikit info tentang beberapa bocoran Asus Zenfone 3 :

BOCORAN SPESIFIKASI :
Asus  Z010DD
Dari situs gfxbench.com memiliki OS android marshmallow 6.0 dengan layar paling besar 5.9" dengan kualitas HD 720p (1280 x 720), memiliki RAM 3GB dan Storage 32GB. CPU yang diusung masih menggunakan Qualcomm Snapdragon 615 64-bit octa-core processor clocked at 1.5GHz dengan GPU Adreno 405. Kamera belakang memiliki 13MP dan kamera depan 5MP.

Asus Z012D
Bocoran di situs gfxbench.com diperkirakan device ini adalah asus zenfone 3, yang memiliki spesifikasi sebagai berikut :
OS : Android 6.0
Display : Full HD 1920 x 1080 - Ukuran 5.5" Touchscreen with at least 5 finger gesture support
CPU : Hexa core CPU @1.7GHz Qualcomm 625 (Cortex A72 - ARMv8)
GPU : Qualcomm Adreno ™ 510
RAM : 2.8 GB
ROM / Storage : 24 GB

Asus Z016D
Dari bocoran di situs antutu benchmark dan gfxbench.com diperkirakan device ini merupakan smartphone flagship yang memiliki spesifikasi highend karena menggunakan CPU tertinggi dari Qualcomm dengan Snapdragon 820. Dengan spesifikasi kurang lebih seperti gambar dibawah ini :
Teaser Asus Zenfone 3 Highend
Bocoran dari gfxbench.com

NGULIK DESAIN
Desain Asus Zenfone 3 sangat revolusioner dibanding Zenfone 1 dan Zenfone 2, karena dari video teaser terlihat tidak lagi mengusung desain yang tebal di tengah dan tipis di pinggir lagi. Dari 3 type yang ada di teaser kelihatan ada 2 type yang kamera belakang lebih menonjol dari body dan 1 type layar paling besar sepertinya hampir rata dengan body tapi posisi kamera ada di pojok atas. Untuk slot sim card mengusung desain yang ada di samping bezel, jadi tidak perlu buka casing belakang untuk ganti sim card. Dibawah kamera belakang sepertinya sensor sidik jari yang menyerupai tombol volume, tetapi dari video tersebut terlihat ada lekukan kedalam body.
Berdasarkan bocoran spesifikasi dari situs gfxbench.com Z016D flagship Asus Zenfone 3 memiliki RAM 4GB, ROM 128GB, kamera utama 23MP mendukung perekaman video kualitas 4K, kamera depan 8MP, 1 Slot SIM Card, Sensor Gyroscope dan support NFC.
Desain Asus Zenfone 3
tampak slot SIM Card
Desain Asus Zenfone 3
Body ramping
Desain Asus Zenfone 3
Kamera menonjol dan dibawahnya seperti sensor sidik jari / tombol volume
Desain 3 Type Asus Zenfone 3
Teaser 3 Model Asus Zenfone 3
Artikel ini hanya analisa dari penulis yang di ambil dari berbagai sumber, maaf bila ada kesalahan tulisan.

source :
http://gfxbench.com
http://techupdate3.com
http://potato.2ch.net
http://9to5google.com

You might also like

0 Comments

Jangan Nyepam Yah..:)