Asus Zenpower Pro

Asus yang terus berinovasi pada produk smartphonenya, mulai generasi pertama dengan Asus Zenfone 4,5,6 lalu dilanjutkan dengan generasi kedua Asus Zenfone 2 dan pengembangan Zenfone 2 Laser. Dibalik kesuksesan smartphone asus zenfone ternyata asus juga banyak mengimbanginya dengan terus mengeluarkan produk accesories yang bagus dan tangguh, salah satu produknya yaitu Asus Zenpower. Sejak diluncurkan di Indonesia Asus Zenpower 9600 mAh dan 10050 mAh banyak menarik minat para pengguna gadget di indonesia, karena memiliki desain yang simple, elegan dan aman. Ada satu lagi jenis Asus Zenpower yang memiliki desain tetap, tetapi fiturnya semakin bertambah lengkap yaitu Asus Zenpower Pro.
Asus Zenpower Pro memang belum masuk di indonesia, setidaknya pemirsa bisa tahu informasi beberapa jenis powerbank yang dimiliki oleh  Asus yang mana varian powerbank ini memiliki banyak fiturnya ketimbang Asus Zenpower 10050 mAh, apa aja kelebihannya penulis akan paparkan di tulisan artikel dibawah ini :

CASING CAKEP DAN COOL
Desain elegan dan dingin
Bahan casing zenpower pro menggunakan bahan alumunium alloy, yang terlihat elegan dan kalau di pegang tangan  terasa dingin.


PORT USB OUTPUT MELIMPAH
Port melimpah 2 USB power
Memiliki 2 Port Output USB Power merupakan kelebihan zenpower yang sangat signifikan, dibanding zenpower 9600 mAh atau 10050 mAh. Dengan memiliki 2 port  output USB power , powerbank ini bisa mengisi 2 gadget sekaligus tanpa perlu mengantri dibanding powerbank yang memiliki 1 port output USB Power.


FITUR BARU BISA DIGUNAKAN SEBAGAI SENTER
Memiliki fitur flash light tahan 100h
Pada Asus Zenpower Pro ditemukan 1 buah led yang bisa digunakan sebagai senter, bagus juga fitur ini dan juga jangka waktunya senter ini bisa lama 100h ( cocok sekali bisa sebagai lampu darurat ). Pengaturan menyalakan dan tingkat kecerahan senternya bisa diatur pada penekan tombol power di Asus Zenpower tersebut.


MENDUKUNG QUICK CHARGE V2.0
mendukung quick charge v2.0

Mendukung Qualcomm Quick Charge 2.0, dengan output 2A lebih cepat pengisiannya 75% dibanding output 1A.

PROTEKSI TERBAIK ASUS POWERSAFE
11 proteksi asus powersafe dan 6 sertifikasi keamanan
11 Teknologi sekaligus dengan Asus Powersafe dan 6 Sertifikasi Keamanan semua ada di Asus Zenpower Pro, yang pasti memberi rasa aman bagi pengguna dan gadgetnya yang menggunakan powerbank ini.
sumber :
sogi.com.tw
asus.com

You might also like

0 Comments

Jangan Nyepam Yah..:)