SAATNYA PAKAI LAPTOP 7NM SEPERTI ASUS TUF GAMING A15

Memiliki laptop yang memiliki perfomance yang bisa diandalkan adalah idaman bagi arifdoit sebagai pengguna laptop yang ingin laptop ini bisa bertahan lama untuk dipakai aktifitas apapun. Laptop  ini memiliki prosesor yang lumayan mumpuni, didukung vga dedicated nvidia dan terakhir adalah storagenya lumayan cepat pakai M2 SSD.

Laptop ini sepenuhnya mendukung untuk berbagai aktifitas seperti mengetik untuk update blog, editing photo dan yang ekstrem untuk editing video untuk pemula. Ditahun pertama dan kedua laptop bisa mendukung penuh untuk selalu produktif menghasilkan tulisan di blog dan beberapa video di youtube. Di tahun ke-3 tetap produktif dengan laptop yang sama namun ketambahan aktifitas editing video yang lumayan menguras kemampuan dari sebuah laptop ini.

Membuat video dokumentasi dengan footage kualitas FullHD dan juga memiliki durasi yang lama, menjadikan kinerja laptop terus dituntut tetap prima agar bisa menghasilkan video yang diinginkan. Akhirnya laptop ini menemui titik crack dimana sudah tidak bisa nyala lagi atau bahasa teknisnya " MATOT atau Mati Total ". Sudah 3 tahun tentunya sudah lewat masa garansinya, akhirnya dibawa ke tukang service yang berpengalaman salah satunya Tukang Service Laptop A. Dari hasil diagnosanya laptop ini tidak bisa dibetulkan karena analisanya ada short dalam chipset dan dia tidak ada spare partnya yang artinya harus ganti total motherboardnya.

Kondisi seperti ini perlu second opinion untuk meyakinkan kerusakannya akhirnya laptop ini diambil dan pindah tempat di tukang service laptop B dan hasilnya sama laptop ada masalah di chipsetnya. Solusinya bila memungkinkan pada laptop ini dilakukan tindakan Reball atau ganti chipset dan terakhir ganti motherboard, dari tiga tindakan itu biaya yang dikeluarkan bisa dibilang cukup mahal. Akhirnya perbaikan laptop ini dipending dulu untuk proses perbaikannya sambil menunggu / mencari informasi yang tepat mau beli laptop baru atau perbaiki laptop yang rusak ini.
SAATNYA PAKAI LAPTOP 7NM SEPERTI TUF GAMING A15
Testimoni Pentingnya Laptop Gaming untuk render video
Dibalik kerusakan laptopku ini ada pesan yang cukup menggelitik dari tukang servis laptop B, bilangnya " Laptop kalo buat video editing biar awet kalau bisa menggunakan laptop gaming karena sistem pendinginnya lebih maksimal ". Memang betul laptopku yang rusak ini sistem pendingin cuma ada satu kipas - satu heatsink pendingin kemudian transfer panasnya lewat heat pipe yang jadi satu antara prosesor dan vga. Pesan dari tukang servis laptop B  " Saat proses rendering video kinerja dari prosesor bisa full 100% dan itu berjalan hinga 1 -2 jam tergantung dari kualitas video dan durasi videonya, bila tidak diimbangi sistem pendingin yang mumpuni berimbas pada lifetime komponen didalam laptop ".

Dari situ akhirnya arifdoit menyimpulkan kalau ingin intens pada video editing lebih baik pakai perangkat komputasi yang mumpuni, bisa pakai PC desktop yang memiliki spesifikasi spesial untuk editing video atau laptop gaming yang pasti mumpuni untuk editing video atau juga laptop konsumer spesial yang memiliki spesifikasi mumpuni dan didukung dengan sistem pendingin yang mumpuni. karena untuk jangka panjang agar lifetime dari perangkat komputasi tersebut tetap terjaga.

Sambil menabung agar bisa beli perangkat komputasi ideal untuk video editing untuk kedepannya tetap ingin menggunakan laptop agar bisa fleksibel dan memiliki portabilitas bisa dibawa kemana mana. Pastinya laptop ini harus di level laptop gaming yang memiliki spesifikasi mumpuni yang ditunjang sistem pendingin yang komprehensif. Untuk teknologi terbaru saat ini faktanya dalam video editing pasti membutuhkan spesifikasi laptop yang mumpuni dan arifdoit ingin punya laptop dengan prosesor yang corenya melimpah, VGA discerete dari Nvidia dan storage yang super cepat.

Banyak informasi di media untuk prosesor saat ini sepertinya prosesor besutan dari AMD yaitu Ryzen 4000 series sangat menunjang sekali untuk video editing, karena core yang diberikan begitu melimpah hingga 8 Core 16 Thread dan itu pasti sangat cepat untuk render video.

Nah saatnya menjelajah mencari informasi laptop gaming yang pertama kali menggunakan AMD Ryzen 4000 series, merk ASUS dan kalau bisa harganya terjangkau. Akhirnya menemukan laptop gaming ASUS TUF GAMING A15 yang dari persyaratan diatas 100% terpenuhi, sebenarnya apa saja kelebihan dari ASUS TUF GAMING A15 yang sangat sangat cocok untuk video editing dan gaming, berikut alasannya :

1. 7NM
Dulu sesuatu yang memiliki ukuran yang kecil adalah sebuah kekurangan atau kemunduran, karena secara fisik yang kecil identik dengan tidak memiliki kekuatan, tidak memiliki pengaruh dan dipandang sebelah mata. Itulah mengapa sesuatu yang kecil begitu tidak diperhitungkan kekuatannya.

Namun dalam teknologi beda, karena dalam teknologi tidak ada namanya rumus semakin besar semakin baik bahkan sebaliknya sekarang rumus pakemnya yang digunakan semakin kecil semakin baik. Terutama dalam teknologi gadget / komputasi yang semuanya dibuat untuk sebuah tujuan yang identik dengan multifungsi, kecepatan dan ramah lingkungan.

Tidak dipungkiri memang teknologi memberikan dampak perubahan pada style penggunanya, masih ingat dengan tape / radio yang secara fisik memiliki dimensi yang besar sekarang mulai terkikis dengan teknologi mp3 player / smartphone yang dengan mudahnya bisa menampung banyak lagu / album yang dulunya begitu ribet harus ganti per kaset bila ingin memainkan banyak lagu apalagi mp3 player / smartphone ini bisa dibawa kemana-mana. Masih ingat dulu kalau menyimpan data pakai disket floppy yang hanya menampung data 1,44MB saja, sekarang tergantikan oleh flashdisk dengan bentuk fisik yang lebih mungil dan lebih besar kapasitas datanya hingga 8GB, 16GB, 32GB, 64GB dst. Banyak bukti lainnya yang menunjukkan bahwa sesuatu yang kecil itu tidak bisa dianggap kurang powerful, namun semakin kecil tambah semakin powerful dan semakin irit salah satunya adalah teknologi prosesor / chipset.

Dalam komputasi perkembangannya perangkat / hardware / gadget tiap tahun mengarah semakin kecil atau ukurannya bisa dibilang menyesuaikan dengan kebutuhan manusia yang mudah membawa perangkat tersebut kemana saja. Perangkat hardware seperti chipset / prosesor tidak akan bertambah besar dimensi fisiknya untuk menaikkan perfomancenya agar bisa memenuhi resource komputasi menjalankan sebuah operating system, aplikasi dan game, oleh karena itu bagaimana caranya agar perfomance terus bisa naik, diikuti juga dengan pemakaian dayanya yang semakin irit ?

Hanya satu jawabannya yaitu terus mengembangkan teknologi proses fabrikasi litography prosesor /chipset yang lebih kecil, seperti lompatan teknologi dari prosesor AMD Ryzen yang sebelumnya pakai fabrikasi 12nm langsung melompat ke fabrikasi 7nm tanpa melewati fabrikasi 10nm.

Sebenarnya apa sih fabrikasi 7nm ? ok sebelum ke penjelasan fabrikasi 7nm, perlu diketahui dulu apa sih sebenarnya prosesor ?

Prosesor adalah adalah otak komputer atau disebut juga dengan CPU ( Central Procesing Unit ) yang mengontrol semua komputasi dalam menjalankan intruksi, pengolahan dari semua kontrol komputerisasi untuk melakukan perhitungan dan tugas dari sebuah inputan agar bisa menghasilkan outputan yang diinginkan.

Pada prosesor sebenaranya ada 2 komponen unit yang memiliki tugas masing - masing, antara lain :

1. ALU
ALU atau Arithmetic Logic Unit yang artinya unit logika aritmatika. ALU merupakan sirkuit gerbang logika yang bertugas melakukan semua operasi logika dan otomatis yang harus ditangani CPU.

ALU sendiri bisa ditemui pada sebagian besar prosesor modern yang berfungsi menerima dan menjalankan jutaan instruksi setiap menit. Operasi logika contohnya logika lebih dari, kurang dari, untuk operasi aritmatika contohnya perkalian dan penambahan. Semua inputan informasi ke CPU adalah berupa string Boolean dalam sistem komputer.

2. UNIT KONTROL
Unit kontrol (Control unit) CPU bertugas menganalisa dan mengkonversi inputan yang diumpankan ke prosesor menjadi perintah yang benar.

Kedua komponen prosesor inilah yang bekerja bersama dengan memori utama RAM, karena semua informasi akan disimpan sementara atau secara permanen di memori utama. Dengan RAM juga 2 komponen ini perlu menerima data dari memori dan akhirnya bisa memberikan output, selain itu 2 komponen ini harus bekerja dengan memasukan data ke memori sebelum mengirimnya ke perangkat....Nah pusingkan bacanya😂😂😂 langsung aja ke penjelasan selanjutnya.

Nah....sekarang mulai mengarah pada penjelasan fabrikasi.....untuk prosesor itu sendiri didalamnya adalah kumpulan berjuta - juta / milyaran transistor kecil yang dalam satuan transistor memiliki ukuran nanometer (nm) sesuai dengan hukum moore.

Untuk fungsi dari transistor ini sendiri adalah sebagai switching on - off, oleh karena itu semakin kecil ukuran transistor menjadikan dalam satu prosesor bisa menampung transistor yang semakin banyak akhirnya jarak antar transistor semakin pendek. Ujung - ujungnya kinerja prosesor jadi semakin baik, untuk pemakaian daya semakin efisien dan juga prosesor ini jadi tidak cepat panas.

Begitu berpengaruhnya proses fabrikasi 7nm menjadikan prosesor AMD Ryzen sekarang begitu dinanti oleh para gamer, video editor yang menginginkan kinerja komputasinya semakin cepat dan lebih hemat daya.
SAATNYA PAKAI LAPTOP 7NM SEPERTI TUF GAMING A15
Klik untuk diperbesar

2. AMD RYZEN 4000 SERIES
Kali ini prosesor AMD Ryzen 4000 series berbasis CPU Core Zen 2 menjadi terdepan meninggalkan pesaingnya, semua itu berkat penerapan teknologi fabrikasi 7nm.  Prosesor AMD Ryzen 7nm yang memiliki codename " Renoir " ini menjadi prosesor yang sangat ditunggu - tunggu bagi para gamer dan video editing yang ingin merasakan dahsyatnya perfomance prosesor yang paling kencang saat ini.

Apa saja peningkatan prosesor AMD dengan codename " Renoir " ini adalah sebagai berikut :

1. Instruction Per Clock (IPC) mengalami peningkatan 15%
Dengan TAGE branch predictor baru, cache yang lebih besar dan lebih optimal, serta beberapa hal lain ada peningkatan dalam IPC. Dalam prosesor IPC adalah jumlah instruksi yang mampu dieksekusi dalam setiap siklus merupakan indikator apabila semakin tinggi IPC semakin tinggi kinerja dan efisiensi prosesor tersebut.

2. Clockspeed Lebih Tinggi
AMD Ryzen 4000 Series dibekali dengan core dan thread yang melimpah dan rata -rata mampu memberikan clock yang lebih tinggi hingga 4 GHz -an.

3. Densitas Transistor 2x Lebih Tinggi
Dengan fabrikasi 7nm semakin kecil ukuran transistornya dengan begitu AMD Ryzen 4000 series memungkinkan jumlah core / compute yang lebih banyak di area dan ukuran yang sama.

4. SOC Power Lebih Rendah 20%
Dengan fabrikasi 7nm voltase minimal untuk AMD Ryzen 4000 Series bisa dikurangi, karena itu mampu memberikan efisiensi daya yang lebih rendah 20% dibandingkan dengan generasi sebelumnya. Dengan efisiensi daya yang lebih rendah merupakan berita yang baik untuk kemampuan battery life pada sebuah laptop.

5. Perfomance Per Watt naik 2 kali
Dengan fabrikasi 7nm prosesor dengan codename renoir ini memiliki perfomance per watt 2x lebih baik ketimbang generasi sebelumnya. Semua itu berkat efisiensi daya yang lebih rendah ditunjang pula dengan perfomance prosesor yang meningkat dengan clockspeed yang lebih tinggi.

Berikut daftar prosesor AMD Ryzen 4000 Series mobile yang bakal melengkapi semua lini laptop kedepannya :

Processor Name Cores / Threads Base Clock Max Boost Clock GPU CUs / SPs TDP
AMD Ryzen 9 4900H 8 / 16 3.3 GHz (H)
3.0 GHz (HS)
4.4 GHz (H)
4.3 GHz (HS)
8 / 512 45W (H)
35W (HS)
AMD Ryzen 7 4800H 8 / 16 2.9 GHz (H)
3.0 GHz (HS)
4.2 GHz (H)
4.2 GHz (HS)
7 / 448 45W (H)
35W (HS)
AMD Ryzen 5 4600H 6 / 12 3.0 GHz (H)
3.0 GHz (HS)
4.0 GHz (H)
4.0 GHz (HS)
6 / 384 45W (H)
35W (HS)
AMD Ryzen 9 4900U 8 / 16 1.8 GHz 4.3 GHz? 8 / 512 15W
AMD Ryzen 7 4800U 8 / 16 1.8 GHz 4.2 GHz 8 / 512 15W
AMD Ryzen 7 4700U 8 / 8 2.0 GHz 4.1 GHz 7 / 448 15W
AMD Ryzen 5 4600U 6 / 12 2.1 GHz 4.0 GHz 6 / 384 15W
AMD Ryzen 5 4500U 6 / 6 2.3 GHz 4.0 GHz 6 / 384 15W
AMD Ryzen 3 4300U 4 / 4 2.7 GHz 3.7 GHz 5 / 320 15W


Dari lini prosesor AMD Ryzen 4000 series diatas terlihat perbedaannya dari tiap type nama yang ada. Mulai dari type 4000U series merupakan jenis prosesor yang mengusung TDP yang rendah cuma 15W dan base clock yang rendah tentunya prosesor jenis ini didesain cocok untuk laptop ultrathin tipis yang ringan, laptop yang hemat daya dan laptop mainstream yang banyak dipakai konsumer.

Untuk type 4000H series didesain untuk laptop para gamer dan konten kreator yang mengutamakan perfomance lebih maksimal, terlihat pada base clock yang lebih tinggi dan TDP lebih tinggi. Ada juga yang type 4000HS series yang berada diantara U series dan H series, dengan base clock yang kurang lebih sama dengan H series namun TDP HS series ini lebih rendah di 35W selisih 10W lebih rendah dibandingkan dengan H series. Dengan komposisi tersebut HS series lebih cocok untuk laptop yang mengutamakan performa tinggi dan memungkinkan untuk laptop yang ultrathin.

3. PREVIEW TUF GAMING AI5
Begitu dahsyatnya performa AMD Ryzen 4000 series menjadi momentum bagi ASUS untuk memperkenalkan laptop gaming andalannya di kelas entry level yang affordable "terjangkau" yaitu ASUS TUF GAMING A15. Sebagai laptop gaming dari keluarga TUF Gaming yang banyak dinanti karena harganya yang terjangkau dan perfomance meyakinkan ASUS TUF GAMING A15 merupakan laptop gaming pertama kali yang mengimplementasikan prosesor AMD Ryzen H-Series dimana seri ini adalah type prosesor kasta tertinggi dan paling powerful dikelas 4000 series.
SAATNYA PAKAI LAPTOP 7NM SEPERTI TUF GAMING A15
Klik untuk diperbesar

ASUS TUF GAMING A15 layak untuk dijadikan laptop gaming kencang yang affordable, banyak alasan mengapa laptop gaming ini bisa sebagai laptop yang rekomended untuk arifdoit, berikut penjelasannya :

DESAIN
Untuk desain Asus TUF Gaming A15 terlihat minimalis dan meyakinkan, itu terlihat pada visualisasi pada desain cover luar yang cuma memiliki 2 pilihan warna. Ada warna abu - abu atau nama warna kerennya Fortress Grey yang terlihat minimalis polosan, namun dibalik desain minimalisnya covernya ini terbuat dari metal yang dipadu dengan menonjolkan logo TUF di tengah dan di tiap sudut corner layar screw yang menjadikan pilihan warna semakin keren.
SAATNYA PAKAI LAPTOP 7NM SEPERTI TUF GAMING A15

Ada warna hitam atau nama warna kerennya Bonfire Black yang terlihat meyakinkan dan agresif dimana pada covernya memiliki motif perpaduan antara guratan garis - garis dan pattern lingkaran yang membentuk huruf " X ", menonjolkan logo TUF ditengah dan ditepi layar yang memiliki garis warna merah menjadikan laptop memiliki visualisasi yang powerfull.

Pada area palm rest memiliki area yang luas dan desain yang elegan dengan guratan - guratan garis tegak, dengan area palm rest yang luas memberikan kenyamanan bila berlama-lama saat main game dll.

Pada desain bingkai layar memiliki frame yang sangat tipis pada frame atas dan samping kanan-kiri, semua itu berkat desain Nanoedge display yang bikin layar tampak luas dengan frame yang tipis. Meskipun frame atas cukup tipis namun laptop gaming ini masih bisa ditemui keberadaan kamera HD yang bisa digunakan saat live streaming main game online.

LAYAR
ASUS TUF GAMING A15 layarnya mengusung ukuran 15,6" (16:9) dengan resolusi FullHD 1920x1080, dengan didukung panel IPS Level. Sebagai laptop gaming layarnya sudah menyuguhkan refresh rate tinggi 144 MHz 3ms yang cukup tinggi, tentunya untuk main game lebih nyaman untuk mata dengan refresh rate yang tinggi. Pada layarnya juga ada fitur Adaptive Sync yang berguna untuk meminimalisir lag, stuttering dan menghilangkan visual tearing yang sangat mengganggu saat main game.
SAATNYA PAKAI LAPTOP 7NM SEPERTI TUF GAMING A15

Pada laptop gaming ini juga bisa ditemukan layarnya yang mengusung fitur anti glare / anti pantul yang sangat dibutuhkan untuk gamer agar tidak terganggu oleh pantulan dari layar laptop. Untuk kenyamanan mata dalam memakai laptop gaming dalam berbagai jenis permainan game dll, ada fitur pengaturan preset layar yang menjadikan mata tetap nyaman saat didepan laptop yaitu Aplikasi TUF GameVisual yang lengkap 8 macam dengan preset layar.

SISTEM COOLING
Sistem pendingin dalam laptop gaming sangat penting karena hawa panas yang disemburkan oleh prosesor dan vga harus segera dikeluarkan dengan cepat dan efektif, agar kinerja laptop tetap stabil meminimalkan throtling saat digeber main game atau proses rendering photo/video dan tentunya harapan semua pengguna lifetime komponen dalam laptop tetap terjaga dengan baik.

Pada ASUS TUF GAMING A15 menerapkan sistem pendingin yang komprehensif dimana pada saluran udara masuk dengan desain honey comb dibawah body berfungsi menarik udara segar dari luar dan selanjutnya udara segar ini oleh kipas pendingin digunakan untuk mendinginkan tiga heatsink ( varian FX506IV dengan RTX 2060 ) / dua heatsink ( varian FX506IH/FX506II/FX506IU dengan GTX 1650/1650Ti/1660Ti ) yang berhubungan langsung dengan heat pipe dengan sumber panas dari prosesor dan vga.
Berkat udara segar ini jugalah yang akan bahu - membahu kerjasama dengan dua kipas pendingin agar bisa mendinginkan heatsink dan segera menghempaskan keluar hawa panas agar bisa terbuang dengan cepat dari komponen utama, dengan begitu laptop gaming ini bisa digeber main game secara maraton / render video durasi panjang agar sistem tetap stabil.
SAATNYA PAKAI LAPTOP 7NM SEPERTI TUF GAMING A15

Sistem active cooling pada tepi dua kipas pendingin juga memiliki fitur Self Cleaning Cooling dimana fitur ini memiliki Dust Release berupa terowongan anti debu yang berfungsi untuk saluran pembuang partikel debu / kotoran apapun yang masuk akan otomatis langsung dibuang melalui terowongan tersebut. Adanya fitur ini sangat penting untuk lifetime sebuah laptop gaming karena adanya kotoran yang nyangkut pada kisi - kisi heatsink sangat berpengaruh pada pembuangan panas yang berakibat hawa panas tidak terbuang dengan sempurna dan akibat terburuknya laptop jadi mudah throtling dan lifetime laptop jadi pendek.
SAATNYA PAKAI LAPTOP 7NM SEPERTI TUF GAMING A15
Tampilan Armoury Crate
Untuk pengaturan performa sistem pendingin bisa dilakukan di software armoury crate dan itu juga tergantung dari mode perfomance yang digunakan. Ada mode silent, perfomance dan turbo, misal pilih mode silent tentunya perfomance laptop tidak dimaksimalkan dan itu juga pada kecepatan kipas pendinginnya yang tenang. Beda lagi bila mode turbo dimana perfomance laptop akan mencapai batas maksimal dan kipas pendingin akan otomatis bekerja maksimal juga mengindahkan suara kipas yang ikut kencang, tentunya oleh armoury crate sudah dibuat sedemikian rupa agar perfomance laptop tetap terjaga stabil.

KEYBOARD
Keyboard adalah perangkat pendukung yang menunjang kenyamanan saat main game, oleh karena itu pada ASUS TUF GAMING A15 keyboardnya didesain sangat nyaman. Mulai dari tombol WASD yang memiliki warna transparan dan lebih tegas berbeda dengan tombol lainnya, semua itu untuk mempermudah gamer menemukan tombol tersebut disaat kondisi minim cahaya dan bertarung sangat ketat.
SAATNYA PAKAI LAPTOP 7NM SEPERTI TUF GAMING A15

Fitur RGB backlight yang bisa kustomisasi di aplikasi bawaan Armoury Crate, tentunya fitur ini untuk visualisai laptop terlihat keren apalagi saat kondisi minim cahaya. Tidak ketinggalan ada teknologi Overstroke yang menjadikan semua tombol bisa merespon lebih cepat setiap ada penekanan, bahkan durability keyboardnya bisa tetap nyaman dan awet sampai mendapat 20 juta kali tekanan.

AUDIO
Pada setiap permainan demi kenyamanan dan ikut merasakan immersive permainan game saat ada dentuman dari audio speaker sangat penting. Untuk mendukung itu pada ASUS TUF GAMING A15 memiliki Surround Sound yang mumpuni, dengan 2 speaker yang ditingkatkan dengan empat cut - out mampu memompa 1,8x lebih louder suaranya dan 2,7x bass lebih dalam dibandingkan dari generasi sebelumnya. Fitur DTS:X Ultra juga memungkin output suara surround virtual 7.1 kanal yang menghasilkan audio berkualitas teater dengan headset stereo.
SAATNYA PAKAI LAPTOP 7NM SEPERTI TUF GAMING A15
Bagian audio sangat penting untuk gamer agar dapat immersion tiap permainan game oleh karena itu disediakan 8 preset audio yang disesuaikan dengan jenis permainan game dan audio lainnya.

KONEKTIFITAS
Pada konektifitas ASUS TUF GAMING A15 menyediakan port yang melimpah pada sebelah kanan laptop cuma ditemukan port 1x USB2.0 yang biasanya digunakan untuk port USB mouse. Pada sebelah kiri merupakan markasnya konektor mulai dari DC Power Jack - 1x RJ45 Gigabit - 1x Port HDMI - 2x USB 3.2 type-A - 1x USB 3.2 type-C support Display DP1.4 dan Audio Jack 3,5".
SAATNYA PAKAI LAPTOP 7NM SEPERTI TUF GAMING A15

Konektifitas nirkabel bisa ditemukan koneksi Wifi 5 802.11ac(2x2) yang memungkinkan main game online melalui wifi dengan lancar karena defaultnya kecepatan wifi yang bisa dihantarkan hingga 1300 Mbps. Untuk nirkabel lainnya Bluetooth 5.0 yang cukup meyakinkan untuk dikoneksikan dengan perangkat karena lebih irit daya, bisa jalankan 2 perangkat audio sekaligus, lebih cepat dan daya jangkaunya lebih luas.

Dengan melimpahnya port yang ada memungkinkan laptop ini dikoneksikan dengan perangkat luar sepertu HDD eksternal, flash disk, proyektor, layar tambahan hingga kualitas 4K dan yang penting audio head set untuk bisa mendengarkan suara nyata dentuman bom, raungan mesin, desingan peluru dan banyak suara lainnya.

DURABILITAS
Sebagai laptop gaming yang memiliki bobot tergolong cukup ringan 2,3kg wajar bila laptop gaming cukup nyaman dibawa traveling dan aktifitas diluar rumah. Dengan pertimbangan itu dan sebagai standard laptop dengan nama TUF Gaming pasti memiliki standard ketahanan uji level Military Grade MIL-STD-810H, dan itu harus melewati beberapa uji tes antara lain :
SAATNYA PAKAI LAPTOP 7NM SEPERTI TUF GAMING A15

- UJI TES JATUH
Dengan lulus uji tes jatuh ASUS TUF GAMING A15 memberi ketenangan bagi user yang sering traveling, main game di wifi public dll, kerjakan video editing dan upload video di cafe pasti tidak ada masalah karena bila laptop ini dimasukan dalam tas dan terjadi sesuatu yang tidak diinginkan misalnya laptopnya terjatuh masih bisa tahan dari kerusakan.

- UJI TES GETARAN
Dengan lulus uji tes getaran ASUS TUF GAMING A15 sangat memungkinkan dibawa perjalanan dengan pesawat, kereta api atau mobil yang dipasti dalam perjalanan mendapat getaran yang intensif dan laptop ini sudah teruji untuk melewati tantangan ini. Dengan begitu saat ada getaran intensif laptop masih bisa menahan kerasnya getaran dan tentunya laptop tetap berfungsi normal.

- UJI TES PANAS
Dengan lulus uji tes panas ASUS TUF GAMING A15, laptop gaming ini masih bisa diajak beraktifitas dikondisi / didaerah yang memiliki cuaca panas hingga 49°C.

- UJI TES DINGIN
Dengan lulus uji tes dingin ASUS TUF GAMING A15, laptop gaming ini masih bisa digunakan beraktifitas dikondisi / didaerah yang memiliki suhu  terendah hingga -32°C.

- UJI TES LEMBAB
Dengan lulus uji tes lembab ASUS TUF GAMING A15, laptop gaming ini masih bisa digunakan beraktifitas dikondisi / didaerah yang memiliki kelembaban hingga 95%.

UPGRADEABLE
ASUS TUF GAMING A15 didesain agar kedepannya user / teknisi dengan mudahnya bisa membuka cover bawah untuk mengganti / mengupgrade komponen RAM dan Storage, oleh karena itu laptop gaming ini didesain ada Pop - Open Screw. Tidak perlu ribet mencongkel cover bawah yang biasanya kita temukan di laptop konsumer, hanya cukup membuka beberapa screw di cover bawah dengan mudahnya cover bawah dilepas dari laptop gaming ini. Bila ada user yang sudah memiliki pengalaman untuk membuka cover bawah untuk proses replace/upgrade komponen tidak akan merusak garansi resmi dari ASUS.
SAATNYA PAKAI LAPTOP 7NM SEPERTI TUF GAMING A15

WARRANTY
ASUS TUF GAMING A15 mendapat garansi 2 tahun dan nilai plusnya laptop gaming disupport juga oleh Asus Perfect Warranty. Perlu diketahui Asus Perfect Warranty adalah garansi yang dicover oleh asus karena kerusakannya disebabkan oleh kesalahan / kecerobohan user sendiri dan klaim garansi ini berlaku ditahun pertama dari 2 tahun ( terhitung dari awal pembelian asal bisa menyuguhkan nota pembelian ).
Kerusakan seperti layar pecah kena duduki atau kejatuhan benda berat, keyboard rusak kena tumpahan cairan, casing remuk / rusak karena terjatuh dari motor dan banyak contoh lainnya. Dengan Asus Perfect Warranty user cukup membayar 20% dari seluruh total biaya kerusakan yang dikeluarkan. Suatu terobosan yang cukup membuat para user laptop Asus bisa tersenyum lebar yang biasanya ketar - ketir ketika laptopnya rusak karena kesalahan tersendiri.


4. PERFOMANCE
ASUS TUF GAMING A15 adalah laptop gaming pertama kali yang mengadopsi teknologi prosesor AMD Ryzen 4000 series, namun dari sisi harga laptop ini sangat terjangkau bila dilihat dari perfomancenya yang didapat. Bahkan varian laptop TUF Gaming A15 ini menggunakan prosesor AMD Ryzen kasta tertinggi dari sisi perfomance yaitu Seri H. Dengan teknologi fabrikasi 7nm menjadikan prosesor dengan codename renoir ini begitu powerful berkat jumlah core dan threadnya yang melimpah apalagi ditunjang dengan kecepatan clocknya yang bisa boost hingga 4 GHz.

Dari berbagai sumber media dan internal Asus yang telah mereview laptop ini, mendapat tanggapan positif semua, apa saja hasilnya reviewnya arifdoit tunjukan dari gambar dibawah ini :

Berikut Hasil Benchmark Internal Asus :
SAATNYA PAKAI LAPTOP 7NM SEPERTI TUF GAMING A15
Cinebench R20

SAATNYA PAKAI LAPTOP 7NM SEPERTI TUF GAMING A15
3DMark

SAATNYA PAKAI LAPTOP 7NM SEPERTI TUF GAMING A15
PCMark 10

SAATNYA PAKAI LAPTOP 7NM SEPERTI TUF GAMING A15
PCMark10 test Battery

SAATNYA PAKAI LAPTOP 7NM SEPERTI TUF GAMING A15
GeekBench

SAATNYA PAKAI LAPTOP 7NM SEPERTI TUF GAMING A15
Hasil benchmark SSD

Kenapa ASUS TUF GAMING A15 sangat cocok untuk pengguna yang antusias dengan editing video ? jawabannya ada di salah satu media jagatreview.com yang mengulas mengapa AMD Ryzen 4800 begitu kencang untuk render video pasti jawabannya adalah berkat 7nm core AMD Ryzen 4800H jadi lebih banyak corenya dan juga clock speed prosesor sangat cepat hingga 4GHz-an.
sumber : jagatreview

sumber : jagatreview

sumber : jagatreview

sumber : jagatreview

5. SPESIFIKASI

Main Spec. TUF Gaming A15 FX506IV/FX506IU/FX506II/FX506IH
CPUAMD Ryzen™ 9 4900H Mobile Processor (8C/16T, 12MB Cache, 4.4 GHz Max Boost) (FX506IV)
AMD Ryzen™ 7 4800H Mobile Processor (8C/16T, 12MB Cache, 4.2 GHz Max Boost) (FX506IV/FX506IU/FX506II)
AMD Ryzen™ 5 4600H Mobile Processor (6C/12T, 11MB Cache, 4.0 GHz Max Boost) (FX506IH)
Operating System Windows 10
Memory 8GB DDR4 3200MHz RAM
Storage 512GB M.2 NVMe PCIe SSD
1TB HDD + 256GB M.2 NVMe PCIe SSD
Display 15,6” (16:9) IPS-level FHD (1920x1080), 144Hz 3ms, Adaptive Sync
Graphics NVIDIA® GeForce® RTX 2060 6GB GDDR6 VRAM (FX506IV)
NVIDIA® GeForce® GTX 1660Ti 6GB GDDR6 VRAM (FX506IU)
NVIDIA® GeForce® GTX 1650Ti 4GB GDDR6 VRAM (FX506II)
NVIDIA® GeForce® GTX 1650 4GB GDDR6 VRAM (FX506IH)
Input/Output 2 x USB 3.2 Type-A (Gen1), 1 x USB 3.2 Type-C (Gen2) with display support DP1.4, 1 x USB 2.0 Type-A, 1 x Combo Audio Jack, 1 x HDMI, 1 x Ethernet port
Camera HD 720p CMOS module camera
Connectivity Wi-Fi 5(802.11ac) 2x2 + Bluetooth 5.0
Audio DTS:X® Ultra
Battery 48 Wh lithium-polymer battery Battery
Dimension 359.8 x 256 x 22.8 ~24.7 mm (WxDxH)
Weight 2,3Kg
Colors Fortress Gray/Bonfire Black
Price Rp13.299.000 (R5 4600H, GTX 1650, 8GB RAM, 512GB SSD)(FX506IH)
Rp14.299.000 (R5 4600H, GTX 1650Ti, 8GB RAM, 512GB SSD)(FX506II)
Rp15.799.000 (R7 4800H, GTX 1650Ti, 8GB RAM, 512GB SSD)(FX506II)
Rp17.299.000 (R7 4800H, GTX 1660Ti, 8GB RAM, 1TB HDD + 256GB SSD)(FX506IU)
Rp20.299.000 (R7 4800H, RTX 2060, 8GB RAM, 512GB SSD)(FX506IV)
Rp22.999.000 (R9 4900H, RTX 2060, 8GB RAM, 512GB SSD)(FX506IV)

Bisa dibilang ASUS TUF GAMING A15 adalah sebuah laptop gaming yang kencang dan affordable saat ini, selain untuk main game laptop ini sangat direkomendasikan untuk rendering video dan laptop inilah yang bakal arifdoit idamkan. Apalagi hasil review dari beberapa media laptop ini memiliki nilai positif semua, berkat AMD Ryzen 4000 series di ASUS TUF Gaming A15 akhirnya ada laptop idaman yang harganya terjangkau, perfomance powerfull dan bobotnya tergolong ringan untuk sebuah laptop gaming.


source :
jagatreview.com
amd-id.com
asus.com/id/TUF-Gaming/ASUS-TUF-Gaming-A15/
pemmz.com

You might also like

6 comments

  1. Logitech G502 HERO software setup download and driver installation for Windows & Mac and get the hands on a high powered gaming mouse for ultimate gaming. Logitech G502 HERO gaming mouse is an advanced and powerful mouse for an efficient gaming experience. Logitech Gaming Softwares

    ReplyDelete
  2. Gimana setelah pemakaian selama ini apakah ada issue over heat seperti yang banyak dibicarakan itu tidak? kalau iya bagaimana cara mengatasinya?
    Terimakasih

    ReplyDelete
  3. Its glossy coating gives your finger tips a great sensation and you won't be able to see it, but feel it. marvo keyboard

    ReplyDelete
  4. Without getting into explicit models since they change constantly, the key is that the designs card not offer assets with the PC. A gaming laptop video card should have its own memory ready. Pc games

    ReplyDelete
  5. Trims untuk Infonya ya...
    Jika boleh, kunjungan baliknya ditunggu ke web saya :D
    Cek web saya di Toko Komputer atau blog saya di Tips dan Trik Komputer

    ReplyDelete

Jangan Nyepam Yah..:)