4 Alasan Mengapa PC / Notebook Saatnya Beralih Menggunakan Flash Accelerated Drive Seagate Firecuda

Teknologi hard disk terus mengalami transformasi teknologi yang sangat signifikan, ini dibuktikan dengan para produsen hard disk yang terus mengeluarkan lini produk terbaiknya untuk melayani pangsa pasar IT yang haus akan hard disk dengan performa tinggi. Akhirnya keberadaan teknologi hard disk dengan system tanpa piringan atau system chip yang bernama SSD ( Solid State Drive ) inilah yang sekarang mulai banyak beredar dipasaran memberi jawaban akan hard disk yang memiliki performa tinggi. SSD inilah yang merupakan tonggak kemajuan teknologi dimana hard disk bisa mengimbangi dari kecepatan sebuah Prosesor, Chipset, RAM, VGA yang akhirnya system pada PC / Notebook tidak mengalami bootleneck / kelambatan pada salah satu perangakat.
Namun dibalik kencangnya sebuah teknologi SSD masih ada yang kekuranganya yaitu pada kapasitas dan harga yang merupakan minus tersendiri bagi para pengguna PC / notebook. Bayangkan untuk sebuah SSD dengan kapasitas 120 GB harganya setara dengan hard disk 1 TB, minus ini banyak menghantui para pengguna yang sering berhubungan dengan file multimedia, editor photo dan editor video.
Seagate merupakan salah satu produsen hard disk yang ternama dan berpengalaman terus berinovasi dengan mengeluarkan salah satu lini produknya yang inovatif yaitu Seagate FirecudaFlash Accelerated Drive ). Seagate Firecuda adalah Flash Accelerated Drive dimana storage ini mengusung 2 teknologi menjadi 1 yaitu teknologi SSD yang terkenal dengan kecepatanya dan HDD teknologi konvensional yang cukup handal dengan kapasitasnya yang cukup besar. Bagaimana kerja dari Flash Accelerated Drive, ini versi ONOtekno.com :
" Teknologi Multi-Tier Caching Teknologi ( MTC ) yang menggunakan teknologi flash NAND, DRAM dan Caching Media mampu meningkatkan sensasi booting awal sangat cepat sekali dan Adaptive Memory Teknologi  dengan algoritmanya yang memanfaatkan kecepatan dari Memory Flash NAND MLC / 8GB agar bisa bekerja secara maksimal dengan melacak dan memprioritaskan penggunaan data mana saja yang sering dipakai untuk disalin pada memori flash NAND MLC 8GB ( Flash Accelerated Drive ). "
Keberadaan teknologi ini merupakan harapan baru bagi pengguna PC / Notebook yang menginginkan hard disk dengan performa tinggi sekaligus berkapasitas besar. Sebenarnya apa saja keunggulan Flash Accelerated Drive dibandingkan dengan SSD dan HDD, berikut ulasan singkat dari arifdoit.com dibawah ini :

1. RINGKAS
Kecepatan seperti SSD dan memiliki kapasitas besar seperti HDD adalah solusi tepat yang bisa diberikan oleh Flash Accelerated Drive bagi pengguna PC Desktop dan lebih tepat lagi bagi pengguna notebook ( karena di notebook tidak ada slot ekspansi untuk tambah hard disk ). Sebelumnya cara untuk meningkatkan performa storage di PC desktop harus menggunakan 2 type yaitu 1 SSD sebagai jalannya system dan aplikasi, kemudian HDD sebagai tempat penyimpanan file - file, cara begini sangat pas agar memperoleh system PC yang cepat dan memiliki kapasitas penyimpanan file yang cukup besar. Cara seperti itu membuat pengguna PC harus menambah biaya tambahan lagi untuk menambah SSD atau HDD lagi, sebenarnya di PC expand storage seperti ini suatu hal biasa / sah - sah saja karena slot HDD di casing masih banyak, hanya saja PC jadi kelihatan tidak ringkas dan bisa kemungkinan power yang dibutuhkan lebih besar sedikit dibandingkan dengan menggunakan 1 Flash Accelerated Drive.
Lain cerita bila di notebook....mau meningkatkan perfoma storage dengan menambah hard disk lagi tidak bisa karena slotnya habis jadi harus milih salah satu type SSD / HDD 😭😭😭, Nah........ketimbang memilih salah satu kenapa tidak pilih keduanya saja tapi dalam satu storage yang mana storage ini kecepatannya bisa mendekati SSD dan kapasitasnya besar seperti HDD dan tidak lupa harganya juga lebih murah, semua itu hanya pada satu pilihan yaitu sebuah Flash Accelerated Drive Seagate Firecuda 2,5".

2. PERFOMANCE
HDD merupakan jenis storage yang harganya paling murah dari sisi kapasitas bila dibandingkan dengan SSD, karena membutuhkan perfomance yahud dan kapasitas yang besar saatnya untuk pindah pandangan ke sebuah storage yang memenuhi persyaratan itu yaitu Flash Accelerated Drive. Pengguna PC atau Notebook yang menyukai multimedia dengan koleksi lagu, movie dan photo pasti memerlukan storage yang cepat untuk membuka file tersebut dan bagi para gamer yang install banyak game pasti memerlukan storage yang cepat agar bisa mengimbangi kecepatan dari Prosesor, RAM dan VGA agar tidak terjadi bottleneck di system. Bagi yang dipergunakan untuk production kecepatan proses read dan write yang tinggi dari sebuah storage sangat - sangat diwajibkan, membuka aplikasi photo editor seperti adobe photoshop, corel draw, adobe ilustrator pasti nyaman bila prosesnya sangat cepat dan bahkan untuk editing video dengan adobe premier, sony vegas, pinnacle membuka aplikasi dan proses render video sangat diperlukan kecepatan dari sebuah storage karena load file-file yang sangat besar sizenya oleh karena itu penggunaan Flash Accelerated Drive benar - benar sangat disarankan.
Salah satu Flash Accelerated Drive Seagate Firecuda 3,5" 2 TB untuk PC perfomancenya sangat bagus, ini berdasarkan hasil review dari ONOtekno.com bahwa kecepatan dari Flash Accelerated Drive sangat superior dibandingkan HDD berikut ini video reviewnya :
Pada proses booting time terlihat bahwa PC yang menggunakan Flash Accelerated Drive kecepatannya lebih baik ( setelah proses POST bisa sampai 2 detik-an untuk menampilkan login dekstop ) dan itu lebih cepat 2x lipat dibandingkan HDD konvensional.
Pada saat mencoba membuka aplikasi video editing adobe premier pro cc 2015, terlihat Flash Accelerated Drive lebih cepat dibandingkan dengan HDD konvensional benar - benar terasa pengaruh teknologi Adaptive Memory. ( Semua detail review bisa dilihat di situs ONOtekno.com ).

Bagaimana dengan implementasi pada notebook ? berikut ini video penunjang bagaimana Flash Accelerated Drive Seagate Firecuda 500 GB lebih baik perfomancenya dibandingkan HDD 2,5" merk sebelah :

3. HARGA 
Seagate Firecuda bisa dibilang dari sisi harga sangat recomended banget, bila menginginkan storage yang cepat dan berkapasitas besar. Dengan menggunakan acuan dari situs penjual hardware IT terkenal yaitu enterkomputer.com dan bhinneka.com, saya coba bandingkan harganya :
Pada ilustrasi harga storage 2,5" untuk notebook diatas menjadikan Flash Accelerated Drive Seagate Firecuda 2,5" 1 TB begitu kentara perbedaannya mulai dari harga, fitur dan garansinya. Mau performa bisa pilih SSD Samsung 850 EVO dengan garansi 5 tahun harga Rp 925.000 dan mau kapasitas besar pilih WDC Blue 1 TB Rp 1.095.000 atau WDC Blue 2 TB Rp 1.700.000 dengan garansi 2 tahun, Bingungkan mau pilih yang mana!. Tidak usah bingung ada 1 pilihan untuk meningkatkan performa notebook tanpa kebingungan pilih performa atau kapasitas yaitu cukup dengan 1 Flash Accelerated Drive yang 1 TB atau 2 TB yang disesuaikan dengan budget, lebih murah dan semuanya ( perfomance + kapasitas ) pasti terpenuhi
Pada ilustrasi harga storage 3,5" untuk PC bila ingin menaikkan performa storage PC dengan dikombinasikan sama SSD Samsung 850 EVO dengan HDD WDC Blue 1 TB yang harga Rp 710.000 garansi 2 tahun / WDC Black 1 TB Rp 1.110.000 garansi 5 tahun / WDC Black 2TB Rp 1.855.000. Nah benar kan.....semua ilustrasi harga storage untuk PC maupun notebook diatas tetap Flash Accelerated Drive Seagate Firecuda masih memiliki harga yang paling murah ( dari sisi perfomance dan kapasitas ).

4. IRIT DAYA
Berdasarkan data sheet perbandingan antara Flash Accelerated Drive Firecuda dengan HDD konvensional yang berdiri sendiri atau dikombinasikan dengan SSD, ternyata konsumsi daya dari sebuah Flash Accelerated Drive Firecuda sangat bisa dihandalkan keiritannya. Bila berhubungan dengan keiritan daya sebuah notebook sangat disarankan menggunakan hardware yang irit di konsumsi daya oleh karena itu sangat disarankan menggunakan Flash Accelerated Drive. Berikut ini perbandingan konsumsi daya flash accelerated drive Firecuda dengan type storage lainnya :

KESIMPULAN
credit to http://promotions.newegg.com
Menjadi penengah akan tuntutan sebuah storage yang cepat dengan kapasitas besar merupakan solusi bagi pengguna PC maupun notebook. Dengan pertimbangan performance kemampuan Flash Accelerated Drive setidaknya dibawah SSD namun lebih baik daripada HDD dan bila dipertimbangkan denga kapasitas Flash accelerated Drive seimbang dengan HDD namun lebih baik daripada SSD. Dari sisi harga HDD lebih baik ketimbang dengan Flash Accelerated Drive, tapi flash accelerated drive lebih baik dibandingkan dengan SSD. Dengan begitu dalam menggunakan PC atau Notebook dipertimbangankan pula dari sisi kapasitas, harga dan kecepatan mendekati SSD penggunaan Flash Accelerated Drive Firecuda sangat disarankan.

source :
ONOtekno.com
promotions.newegg.com

You might also like

0 Comments

Jangan Nyepam Yah..:)